KONSEP BELAJAR PERSPEKTIF SYAIKH AL-ZARNUJI DALAM KITAB TA’LIM AL-MUTA’ALLIM

ANNI FARIKA

Abstract


Belajar merupakan hal yang sangat urgen dalam kehidupan sejak dari lahir hingga akhir hayat tidak luput dari proses belajar. Konsep dalam belajar diperlukan agar belajar dapat berjalan secara efektif dan mencapai tujuan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana konsep belajar, konsep pengajar dan pelajar menurut Syaikh Al-Zarnuji dalam kitab Ta’lim Al-Muta’allim. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui konsep belajar serta konsep pengajar dan pelajar menurut Syaikh Al-Zarnuji dalam kitab Ta’lim Al-Muta’allim. Penelitian ini adalah penelitian kepustakaan (Library Reaserch) yaitu penelitian yang menggunakan data dan informasi dengan bantuan bermacam-macam materi yang terdapat dalam kepustakaan, seperti buku, dokumen, majalah, surat kabar dan lain-lain yang dapat dijadikan sebagai sumber rujukan dalam penyusunan laporan penelitian ilmiah. Tekhnik pengumpulan data menggunakan metode deskriptif dan metode dokumentasi. Hasil dari penelitian ini yaitu pertama, konsep belajar menurut Syaikh Al-Zarnuji adalah niat belajar karena niat adalah dasar dari setiap pekerjaan dan Teknik belajar antara lain memilih teman, mengulang pelajaran, memulai materi dan lain-lain. Kedua, konsep pengajar menurut Syaikh Al-Zarnuji adalah guru harus berusia tua, dengan demikian tugas guru sebagai orang dewasa lebih tertunjang, baik ilmu atau pengalamannya. Dan konsep pelajar menurut Syaikh Al-Zarnuji adalah mempunyai rasa untuk mengagungkan ilmu, mengagungkan guru, memuliakan kitab dan lain-lain. Perlunya dihadirkan penelitian ini agar para pelajar tidak salah dalam menggunakan metode belajar dan dapat mencapai buah ilmu pengetahuan

References


Ainurrahman. Belajar Dan Pembelajaran. Bandung: Alfabeta, n.d.

Azzarnuji. Ta’lim Muta’allim. Terj. Abdul Kadir Aljufri. Surabaya: Mutiara Ilmu, 2009.

Ibrahim, Syekh. Ta’lim Muta’alim. Semarang: CV Toha Putra, n.d.

Janawi. Metodologi Dan Pendekatan Pembelajaran. Yogyakarta: penerbit Ombak, 2013.

Muzayin Shofwan, Arif. “Metode Belajar Menurut Imam Zarnuji Telaah Kitab Ta’lim Muta’allim.” Jurnal Briliant, vol.02, no. 04 (n.d.): 410.

Syah, Muhibbin. Psikologi Belajar. Jakarta: Rajawali Pers, 2012.


Full Text: PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.